Selama ini yang kita tahu organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) tingkat ranting umumnya berada di sekolah/madrasah. Di sekolah tersebut IPM dapat menjadi wadah untuk mengembangkan minat & bakat menjadi fasilitator pelajar lain untuk menyuarakan pendapat-pendapatnya, dll. Yang semua itu dimaksudkan untuk terbentuknya pelajar muslim yang cakap, terampil, berilmu & berakhlaq mulia demi terciptanya masyarakat muslim yang sebenar-benarnya.
IPM yang bergerak di Pondok Pesantren Muhammadiyah mempunyai bidang-bidang tertentu untuk mendukung kinerja IPM didalamnya. Adapun bidang-bidang tambahan di PR IPM MBS Putra yaitu :
- Bidang Keamanan & Kedisiplinan
- Bidang Kebersihan
- Bidang Bahasa
- Bidang Penyambutan Tamu
- Bidang Sarana dan Prasarana
Ke-empat bidang diatas arah kerjanya meliputi kegiatan santri, mulai dari bangun tidur sampai tidur kembali. Walaupun begitu, bidang-bidang asli bentukan IPM masih terdapat di IPM MBS PUTRA yang tetap ikut membuat program kerja yang bertujuan mengembangkan potensi santri, meliputi :
- Bidang Kajian Dakwah Islam
- Bidang Pengkajian Ilmu Pengetahuan
- Bidang Perkaderan
- Bidang Apresiasi Seni Budaya dan Olahraga